Kegunaan Adobe XD
Perusahaan perangkat lunak atau software Adobe adalah salah satu perusahaan skala global yang sudah meluncurkan berbagai varian produknya. Produk-produk yang dikeluarkan oleh Adobe secara umum memang berkaitan dengan desain baik itu desain gambar, desain video hingga desain untuk aplikasi mobile. Salah satu produk terbaru dari Adobe adalah Adobe XD yang diluncurkan di tahun 2016 dan memiliki tampilan aplikasi yang hampir serupa dengan Sketch.
Produk baru dari Adobe yang dinamai Adobe XD ini diperuntukkan untuk para desainer aplikasi mobile sehingga lebih mudah ketika harus mengembangkan UX atau UI. Dengan keberadaan Adobe XD, para desainer aplikasi mobile tidak perlu ribet-ribet lagi ketika ingin melakukan desain aplikasi. Pasalnya ada banyak fitur yang dimiliki oleh Adobe XD sebagai berikut:
Focused Design Tools
Aplikasi yang bernama Adobe XD (Experience Design) ini dibekali oleh berbagai fitur yang bertujuan untuk memudahkan para desainer aplikasi mobile untuk membuat tampilan antar muka aplikasi. Salah satu tools yang dimiliki adalah Focused Design Tools memiliki kegunaan untuk membantu para desainer aplikasi mobile membuat kerangka kerja atau wireframe.
Para desainer aplikasi mobile juga dapat merancang serta membuat layout layar atau screen layout dari aplikasi yang sedang dikerjakan. Focused design tools seperti namanya juga dapat membantu para desainer aplikasi mobile untuk merancang dan membuat kerangka dari mockup untuk kebutuhan desain aplikasi lainnya.
Built in Sharing
Pengerjaan aplikasi mobile pada umumnya akan melibatkan banyak pihak desainer aplikasi. Untuk memudahkan kerjasama antara satu desainer aplikasi dengan desainer lainnya, maka Anda bisa berbagi video ketika tengah melakukan proses pengerjaan purwarupa produk dengan mengaktifkan fitur Built in Sharing.
Selain digunakan untuk berbagi video ketika sedang melakukan pengerjaan desain aplikasi mobile, fitur Built in Sharing juga memungkinkan Anda untuk saling berbagi link pengerjaan ke sesama desainer aplikasi mobile yang terlibat melalui layanan Creative Cloud yang sudah menjadi satu dan disediakan oleh perusahaan Adobe.
Performance Cepat
Di masa serba canggih dan sangat bergantung kepada teknologi informasi saat ini, maka keterhubungan antara website serta aplikasi mobile sangatlah penting bagi suatu entitas institusi ataupun perusahaan.
Untuk memudahkan Anda yang bekerja sebagai seorang desainer aplikasi mobile menyatukan proyek desain yang rumit dan kompleks antara desain aplikasi mobile, desain website, aplikasi smartwatch, aplikasi tablet dalam suatu waktu maka bisa menggunakan Adobe XD. Aplikasi ini memungkinkan penggabungan dilakukan dalam waktu cepat tanpa terjadi gangguan performa terhadap software.
Menggabungkan Asset Design dari Aplikasi Lain
Perusahaan Adobe seperti yang sudah diketahui juga mengeluarkan berbagai perangkat lunak yang berfungsi untuk kebutuhan desain. Perangkat lunak yang dikeluarkan oleh Adobe untuk kebutuhan desain adalah Adobe Illustrator, Adobe Photoshop dan Sketch. Pada saat proses pengerjaan desain aplikasi mobile, Anda mungkin akan mengoperasikan salah satu atau semua aplikasi desain tersebut selain Adobe XD.
Anda bisa menginputkan file-file desain dari ketiga aplikasi tersebut ke dalam Adobe XD untuk memudahkan pekerjaan desain aplikasi mobile. Sehingga Anda tidak membutuhkan aplikasi ketiga untuk memasukkan file desain dari aplikasi lain.
Prototyping Tools
Saat pengerjaan sebuah aplikasi mobile, bisa jadi seorang desainer aplikasi mobile harus mengerjakan beberapa proyek dalam suatu waktu. Untuk memudahkan desainer aplikasi mobile dalam membuat alur kerja masing-masing proyek yang terperinci dan teratur, maka bisa digunakan fitur Prototyping tools sehingga proyek akan bekerja di jalur masing-masing.
Beli Langganan Adobe XD Pro Murah
Adobe XD memang tersedia 2 versi, yaitu: versi gratis dan versi Pro. Untuk versi Pro ini, Anda bisa membagikan banyak projek prototipe yang Anda buat. Tak hanya itu, Anda bisa berkolaborasi dalam membuat prototipe.
Anda bisa membeli langganan Adobe XD Pro melalui IDCopy dengan harga terbaik. Selain itu, saat ini Anda bisa mendapatkan promo diskon 80% Adobe CC All Apps durasi setahun. Penasaran dengan promo diskon 80% ini? Anda bisa mengunjungi halaman promo Adobe CC diskon 80% berikut ini atau bisa juga langsung menghubungi nomor WhatsApp IDCopy di 0899-1111-657.
Post a Comment for "Kegunaan Adobe XD"