Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet Menggunakan 5 Jenis Teh

Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menurunkan berat badan. Mulai dari berolahraga, puasa atau mengurangi makan, hingga diet makanan tertentu. Dari sekian banyak cara, minum teh adalah salah satunya.

Sudah sejak lama teh dikenal sebagai salah satu minuman kesehatan yang banyak manfaatnya. Teh hijau, adalah contoh minuman teh yang paling terkenal, yang bisa membantu menurunkan berat badan sekaligus mencegah berbagai macam penyakit termasuk kanker.

Minum Teh untuk Menurunkan Berat Badan
Minum Teh untuk Menurunkan Berat Badan

Bagi kamu yang sekarang sedang berusaha untuk menurunkan berat badan atau ingin memperoleh berat badan ideal. Untuk mendukung program diet-mu, berikut adalah cara menurunkan berat badan dengan cepat menggunakan teh yang bisa kamu coba.

1. Turunkan bobot tubuh dengan rutin minum teh hijau


Diet Teh Hijau Terbaik
Diet Teh Hijau

Manfaat utama teh hijau adalah untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Semakin cepat metabolisme tubuh kita, maka akan semakin baik. Sehingga, setiap makanan yang kita konsumsi yang akan cepat diolah oleh tubuh untuk dimanfaatkan semaksimal mungkin.

Teh hijau adalah salah satu yang terbaik yang bisa diandalkan untuk menurunkan berat badan dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Karena itulah tidak mengherankan apabila teh jenisnya ini banyak digunakan oleh perusahaan pangan dalam berbagai produk yang mereka jual.

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa teh hijau jika dikonsumsi secara teratur bisa meningkatkan metabolisme tubuh dan membantu menurunkan berat badan. Fakta tersebut berasal dari penelitian yang dilakukan oleh Cochrane Systematic.

Dari sejumlah pengujian, Cochrane Systematic telah membuktikan bahwa minum teh hijau bisa mengecilkan lingkar pinggang, bisa menurunkan rasio pinggul ke pinggang, dan menurunkan indeks massa tubuh.

Sejumlah percobaan yang mereka lakukan menunjukkan bahwa, orang-orang yang rutin minum teh hijau tanpa gula mengalami penurunan berat badan antara 0,2 hingga 3,5 kg jika dibandingkan dengan mereka-mereka yang tidak minum teh hijau.

Dalam studi lain, para peserta yang minum 4 cangkir teh hijau selama 2 bulan juga mengalami penurunan berat badan yang cukup signifikan, termasuk penyusutan ukuran lingkar pinggang.

2. Air kunyit


Diet Air Kunyit
Wedang Kuyit

Tahukah Anda bahwa teh tidak hanya terbuat dari pohon teh saja? Teh juga bisa dibuat dari berbagai macam tanaman. Termasuk diantaranya adalah, kembang sepatu, bunga chamomile, daun peppermint, jahe, hingga kunyit.

Berbicara soal kunyit, banyak diantara kita (masyarakat Indonesia) yang tentu tidak asing lagi dengan minuman yang terbuat dari kunyit atau berbagai macam tanaman rimpang.

Kunyit adalah salah satu tanaman rimpang yang cukup populer. Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa air kunyit merupakan salah satu minuman paling efektif yang bisa di manfaatkan untuk menurunkan berat badan.

Kunyit merupakan salah satu obat alami terbaik. Kunyit bisa dimanfaatkan sebagai anti inflamasi hingga antioksidan. Serta, memiliki sifat kesehatan lainnya termasuk anti-mikroba, thermogenic, dan analgesik.

Kurkumin merupakan bahan aktif yang terdapat di dalam kunyit, yang telah terbukti bisa mempercepat proses penurunan berat badan. Ini adalah alasan utama mengapa minum air kunyit secara rutin bisa menurunkan berat badan.

Penelitian pada tahun 2019 yang melibatkan sekitar 1.646 pasien dengan sindrom metabolik menunjukkan bahwa mereka yang mengkonsumsi kurkumin rata-rata mengalami penurunan berat badan, penurunan indeks massa tubuh, serta penurunan leptin yang cukup signifikan.

Mengkonsumsi minuman tradisional seperti kunyit asam. Atau campuran kunyit, asam, dan sirih. Atau, apabila digabungkan dengan berbagai bahan-bahan pembuatan jamu lainnya seperti kayu manis hingga jahe, kunyit tetap dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan dan bisa membuat tubuh jadi langsing.

3. Teh Peppermint juga bisa digunakan untuk menurunkan berat badan


Teh Peppermint Original
Teh Peppermint 

Penggunaan teh peppermint untuk menurunkan berat badan lebih kepada pemanfaatannya sebagai pengurang nafsu makan. Karena tak jarang, ketika diet atau ketika kita sedang stres, biasanya kita mengidam-idamkan makanan tertentu. Terutama, makanan yang banyak mengandung karbohidrat atau yang manis-manis.

Mengidamkan makanan yang manis, nasi, makanan asin, hingga makanan berlemak adalah hal yang paling sulit dihindari ketika kita sedang diet atau sedang program menurunkan berat badan.

Untuk mengurangi perasaan ngidam makanan-makanan manis atau berbagai makanan lainnya yang kita sukai, kita bisa memanfaatkan teh peppermint untuk menghilangkan perasaan tersebut.

Para ahli kesehatan mengatakan bahwa, teh peppermint bisa membantu mengurangi keinginan kita mengkonsumsi makanan tertentu, terutama yang kerap kita idam-idamkan saat lapar seperti makanan manis atau makanan yang banyak mengandung karbohidrat.

Nah, bagi kamu yang saat ini sedang dalam program diet dan ingin lebih mudah menghindari berbagai makanan yang kerapkali menggoda, tidak ada salahnya untuk menyediakan teh papermint di rumah untuk diminum setiap kali Anda sulit menahan keinginan makan.

Tidak hanya mengkonsumsi teh papermint. Menghirup, minyak esensial mint setiap 2 jam sekali ternyata juga bisa membantu menurunkan berat badan. Karena seperti yang telah dikatakan di atas, aroma peppermint bisa membantu mengurangi ngidam makanan tertentu serta bisa membantu mengurangi stres dan kecemasan.

4. Teh Oolong sangat efektif untuk meningkatkan energi


Teh Oolong Asli Turunkan untuk Berat Badan
Teh Oolong Turunkan untuk Berat Badan

Jika ingin berat badan bisa cepat turun, selain mengkonsumsi makanan sehat dan rutin minum teh, kita juga dianjurkan rajin berolahraga.

Bagi kamu yang mau meluangkan waktu untuk berolahraga pasti tahu bahwa kamu membutuhkan banyak energi dan stamina. sayang, saat kita berolahraga, kerapkali energi yang kita miliki cepat habis sehingga membuat kita cepat lelah dan tidak bisa lama berolahraga.

Apabila mudah lelah saat berolahraga, maka bisa dipastikan tidak akan banyak lemak yang bisa kamu bakar. Nah, agar tidak mudah lelah, kamu membutuhkan sumber energi yang bisa membantu memberikan energi dan menambah stamina. Sehingga, kamu dapat berolahraga dengan durasi yang lebih lama atau selama berjam-jam.

Bagi kamu yang membutuhkan sumber energi dan ingin memiliki stamina yang tahan lama, cobalah untuk rutin minum Teh Oolong.

Penelitian yang diterbitkan dalam Chinese Journal of Integrative Medicine menunjukkan bahwa, mereka yang rutin minum Teh Oolong lebih cepat kehilangan berat badan dibandingkan dengan mereka yang tidak.

5. Teh putih bisa membantu mencegah pembentukan sel lemak


Seduhan Teh Putih Asli
Teh Putih

Cara menurunkan berat badan dengan cepat menggunakan teh selanjutnya adalah dengan memanfaatkan teh putih. Tahukah kamu teh putih terbuat dari tanaman apa?

Teh putih terbuat dari pucuk daun teh tanaman Camellia sinensis yang langsung dikeringkan seusai dipetik, tanpa melalui proses sangrai maupun oksidasi. Tanaman Camellia sinensis adalah tanaman yang sama dengan yang digunakan pada teh hitam, teh oolong, dan teh hijau.

Rasa teh ini cenderung lebih manis jika dibandingkan dengan teh biasa. Teh ini juga memiliki banyak keistimewaan. Diantara keistimewaannya adalah, memiliki jumlah elektron sangat tinggi, serta memiliki sifat antivirus, antibakteri, dan antijamur.

Sebuah penelitian yang diterbitkan di dalam Journal of Nutrition and Metabolism menunjukkan bahwa teh putih yang mengandung epigallocatechin gallate, yaitu sejenis katekin, bisa membantu mencegah pembentukan sel-sel lemak. Pada gilirannya, kita akan lebih mudah menurunkan berat badan sekalipun makan dengan porsi yang sama setiap hari.

Post a Comment for "Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet Menggunakan 5 Jenis Teh"